Latihan CAT CPNS 2014

Syarat Seleksi CPNS 2013 BPN

Selasa, 10 September 2013

Bagi yang berminat melamar CPNS tahun ini diharapkan melakukan persiapan yang matang untuk menghadapi ujian CPNS nanti. Karena penerimaan CPNS 2014 akan dilakukan dengan murni dan trasparan dimana sepenuhnya ditangani pemerintah pusat bekerjasama dengan konsorsium perguruan tinggi. Dan perlu diingat bahwa sistem ujian CPNS 2014 diharuskan menggunakan CAT (Computer Assisted Test) tanpa terkecuali. Jadi jika ingin lulus CPNS satu-satunya cara adalah dengan belajar dan melakukan persiapan mantap.

Apa sebaiknya persiapan yang dilakukan?

Untuk memudahkan anda mempelajari Soal-Soal CPNS menggunakan CAT dengan metode yang tepat, Coba gabung di Program
Ini

CPNS 2013 - Siap merebut satu dari 595 posisi yang ditawarkan Badan Pertahanan Nasional (BPN) dalam rekrutmen calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2013? Tengok dulu persyaratan yang harus Anda penuhi ketika akan mendaftar.

Demikian disampaikan Ketua Tim Pengadaan CPNS 2013 BPN Managam Manurung dalam pengumumannya pada 5 September lalu. Selain persyaratan umum yang berlaku dalam penerimaan CPNS 2013, Managam mengungkap, BPN memberikan persyaratan khusus untuk lowongan formasinya.

"Maksimal pada 1 Desember 2013, usia pelamar sarjana maksimal 28 tahun, D-3 25 tahun, D-1 34 tahun, dan untuk SMTA maksimal berusia 23 tahun," ujar Managam, seperti disitat dari Setkab, Selasa (10/9/2013).

Selain itu, lanjutnya, bagi pelamar lulusan SMTA, nilai rata-rata dalam Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) sama atau lebih dari tujuh. Sementara untuk Indeks Prestasi (IP) bagi lulusan D-3 Terakreditasi A sama atau lebih dari 2,75 dan minimal 3,00 untuk lulusan perguruan tinggi berakreditasi B. Nilai tersebut juga berlaku bagi lulusan sarjana.

Menurut Managam, CPNS 2013 yang mengusai bahasa Inggris secara aktif akan mendapatkan keuntungan. "Diutamakan menguasai bahasa Inggris dengan baik (lisan dan tulisan) yang dibuktikan dengan sertifikat/hasil tes bahasa Inggris dari lembaga resmi," jelas Managam.

Tes Kompetensi Dasar (TKD) dalam seleksi CPNS 2013 BPN ini akan dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia pada Minggu, 3 November mendatang. "Seleksi penerimaan CPNS 2013 BPN RI tidak dipungut biaya apa pun," tegasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Cari

Arsip Berita

Latihan CAT CPNS 2014