Latihan CAT CPNS 2014

Pendaftaran IPDN 2013 Dibuka 1 Juli

Jumat, 28 Juni 2013

Bagi yang berminat melamar CPNS tahun ini diharapkan melakukan persiapan yang matang untuk menghadapi ujian CPNS nanti. Karena penerimaan CPNS 2014 akan dilakukan dengan murni dan trasparan dimana sepenuhnya ditangani pemerintah pusat bekerjasama dengan konsorsium perguruan tinggi. Dan perlu diingat bahwa sistem ujian CPNS 2014 diharuskan menggunakan CAT (Computer Assisted Test) tanpa terkecuali. Jadi jika ingin lulus CPNS satu-satunya cara adalah dengan belajar dan melakukan persiapan mantap.

Apa sebaiknya persiapan yang dilakukan?

Untuk memudahkan anda mempelajari Soal-Soal CPNS menggunakan CAT dengan metode yang tepat, Coba gabung di Program
Ini

pendaftaran ipdn 2013
Pendaftaran IPD 2013 - Penerimaan CPNS Calon Praja IPDN Tahun Ajaran 2013/2014 mulai dibuka pada 1-13 Juli yang diawali dengan pendaftaran di Kantor Badan Kepegawaian Daerah di 33 Kabupaten/kota se Sumatera Utara.

Penerimaan IPDN tahun ini akan lebih transparan karena melibatkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam proses seleksi.

Sekda Provsu Nurdin Lubis menjelaskan, pembukaan penerimaan calon praja dibuka berdasarkan Surat Edaran Mendagri Nomor 892.1/3212/SJ tanggal 20 Juni 2013. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, proses seleksi penerimaan calon IPDN praja tahun ini dilakukan secara lebih objektif, akuntabel dan transparan dengan melibatkan KPK.

“Sebagai upaya peningkatan kompetensi SDM CPNS Calon Praja IPDN, maka dilaksanakan pembaruan tahapan seleksi seperti Tes Kompetensi Dasar (TKD) oleh Kementerian PAN RB bekerjasama dengan BKN dibantu Pemprov Sumut. Disamping itu ada Tes Integritas dan Kejujuran oleh Komisi Pemberantasan Korupsi,” jelas Nurdin.

Seleksi CPNS calon praja menggunakan sistem gugur, yaitu peserta seleksi dapat mengikuti seleksi tahapan selanjutnya apabila yang bersangkutan dinyatakan lulus atau memenuhi syarat pada tahapan sebelumnya.

Sekda juga menjelaskan bahwa biaya seleksi penerimaan dibebankan kepada APBD provinsi. “Pendaftaran dan seleksi tidak dipungut bayaran karena sepenuhnya ditanggung APBD, “ ujar Sekda sembari menghimbau agar masyarakat tidak tergoda praktik percaloan.

Jadwal pendaftaran dimulai di tingkat kabupaten/kota pada 1-13 Juli, selanjutnya daftar yang memenuhi syarat akan disampaikan ke Tim Pemerintah Provinsi pada tanggal 18 Juli 2013. Seleksi awal di kabupaten /kota memperhatikan batas usia, tingi badan, tahun ijazah/ STTB dan kelengkapan persyaratan lain seperti SKCK dan surat keterangan sehat dan lain sebagainya. Informasi lengkap pendaftaran IPDN tahun 2013 klik disini: Pendaftaran IPDN 2013 [waspada]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Cari

Arsip Berita

Latihan CAT CPNS 2014