Latihan CAT CPNS 2014

Badan Kepegawaian Negara (BKN) menerima beberapa lowongan pria& wanita untuk CPNS 2014

Senin, 01 September 2014

Bagi yang berminat melamar CPNS tahun ini diharapkan melakukan persiapan yang matang untuk menghadapi ujian CPNS nanti. Karena penerimaan CPNS 2014 akan dilakukan dengan murni dan trasparan dimana sepenuhnya ditangani pemerintah pusat bekerjasama dengan konsorsium perguruan tinggi. Dan perlu diingat bahwa sistem ujian CPNS 2014 diharuskan menggunakan CAT (Computer Assisted Test) tanpa terkecuali. Jadi jika ingin lulus CPNS satu-satunya cara adalah dengan belajar dan melakukan persiapan mantap.

Apa sebaiknya persiapan yang dilakukan?

Untuk memudahkan anda mempelajari Soal-Soal CPNS menggunakan CAT dengan metode yang tepat, Coba gabung di Program
Ini

Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengundang putra-putri bangsa untuk bergabung sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2014 di lingkungan instansi tersebut.

Dilansir dari laman Sekretariat Kabinet, Senin (1/9/2014), jumlah formasi tersedia adalah 242 CPNS yang tersebar di kantor BKN Pusat dan kantor-kantor regional BKN di Tanah Air.

Dalam pengumuman yang ditandatangani Ketua Panitia Rekrutmen CPNS 2014 di lingkungan BKN, Kuspriyomurdono disebutkan lowongan ini terbuka untuk lulusan Diploma Tiga (D3) dan Sarjana Strata Satu (S1) berbagai jurusan.

Untuk kantor pusat BKN dibutuhkan 44 CPNS dengan 21 jabatan. Lowongan ini terbuka untuk lulusan S1 Hukum, Hubungan Internasional, semua jurusan, Sastra Indonesia, Pendidikan Bahasa Indonesia, Matematika, dan Pendidikan Kewarganegaraan.

Adapun lulusan D3 yang bisa ditampung di kantor pusat adalah D3 Akuntansi, Ekonomi, Komputer, Desain Grafik, Sekretaris, Jurnalistik, Teknik Listrik, dan  Teknik Komputer Jaringgan.

Untuk penempatan di kantor-kantor regional ada 14 formasi untuk 78 lulusan D3 dan S1, mulai dari D3 Akuntansi, Komunikasi, Sekretaris, Teknik Mesin, Teknik Elektro, Komputer, dan Kearsipan.

Adapun lulusan S1 yang dibutuhkan untuk penempatan di kantor-kantor regional BKN adalah: S1 Ekonomi/Hukum, Akuntansi, Komputer, dan semua jurusan.

Selain itu, BKN juga membuka lowongan untuk mengisi 120 formasi CPNS di unit-unit pelayanan teknis,  untuk mengisi 5 (lima) jabatan, yaitu: Analis Anggaran, Analis Kepegawaian Pelaksana, Assesor, Pranata Komputer Pelaksana, dan Pranata Komputer Pertama.

Untuk mengisi jabatan di unit pelaksana teknis ini BKN membuka kesempatan bagi lulusan S1 Ekonomi/Hukum, Psikologi/Ilmu Pemerintahan, dan S1 Komputer; lulusan DIII Kearsipan/Administrasi, dan Komputer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Cari

Arsip Berita

Latihan CAT CPNS 2014